BORNEOTREND.COM, KALTENG – Warga di kawasan Pasar Terowongan di Komplek Plaza Beringin, Buntok, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan (Barsel) dibuat panik setelah pemukiman mereka terbakar, Rabu (6/11/2024) dinihari.
Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten Barsel, Ganda Daya Bina mengatakan, kebakaran bermula sekitar pukul 01.20 WiB dinihari. Tak lama kemudian, pihaknya mendapatkan panggilan kebakaran di Pasar Terowongan. Dengan gerak cepat, 5 menit kemudian 50 personel dan 10 unit mobil pemadam kebakaran langsung bergerak memadamkan api.
“Jadi sebelum mendapatkan panggilan dari masyarakat, anggota kita sudah ada terdahulu yang tahu sehingga dengan gerak cepat kita langsung melakukan pemadaman,” ujarnya.
Ganda mengatakan, dengan dibantu BPK Plaza Beringin, Polri, Damkar serta BPK Bartim, BPBD Barsel dan KPHP Barsel, kebakaran akhirnya berhasil dipadamkan setelah selama kurang lebih 2 jam berkobar.
“Jadi dengan kerjsama yang apik dari segala pihak kita berhasil padamkan kobaran api besar itu kurang lebih selama dua jam,” ucap Ganda.
Ganda mengungkapkan sejauh ini asal api diperkirakan dari toko baju dan untuk penyebab kebakaran hingga saat ini masih dalam penyelidikan yang berwajib.
Sementara untuk data yang diterima api berhasil menghanguskan 2 buah rumah, 2 ruko, 6 kios dan satu bangunan walet.
“Jadi untuk penyebap kebakaran masih dalam penyelidikan yang berwajib dan untuk korban jiwa tidak ada namun ada satu warga sekitar yang menderita luka-luka,” pungkas Ganda.
Penulis: Digdo