DEBAT PUBLIK: Tiga pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru debat publik terbuka di Gedung Indoor Arena Basketball Saijaan kotabaru, Sabtu (23/11/2024) malam. |
BORNEOTREND.COM, KALSEL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabuapten Kotabaru kembali menggelar debat publik terbuka pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru Pilkada 2024 yang kedua di Gedung Indoor Arena Basketball Saijaan kotabaru, Sabtu (23/11/2024) malam.
Debat kali ini mengusung tema “Membangun Kabupaten kotabaru dengan tema Selaras dengan Pembangunan Nasional Dalam Semangat Negara Kesatuan NKRI”.
Pada sesi pendalaman visi dan misi, terkait pengentasan Blank Spot di Kabupaten Kotabaru, masing-masing paslon memberikan pandangan berbeda serta program kerja unggulan.
Seperti yang diungkapkan paslon Bupati Kotabaru nomor 1, Rusli yang tak menampik kondisi geografis Kotabaru yang terdiri dari ratusan pulau hingga masih banyak daerah yang belum terjamah jaringan internet.
“Untuk itu, kami ingin bekerjasama dengan provider untuk pemasangan teknologi serentak. Sepeti BTS, Base Station Portable dan memberikan subsidi atau insentif bagi perusahaan telekomunikasi," katanya.
Selain itu juga, Rusli berjanji akan memberikan 10 kawasan terluar sebagai percontohan dalam menggunakan internet satelit, hingga pembiayaan yang dianggarkan melalui dana CSR Corporate Social Responsibility.
Selanjutnya, Rusli juga berjanji akan memfokuskan APBD pada pendidikan, infrastruktur jalan, jembatan dan sektor lain untuk menjawab kebutuhan masyarakat pesisir dan pedalaman.
Menanggapi jawaban paslon 1, Fatma Idiana, paslon 2 mengatakan bahwa saat ini untuk Pulau Sembilan, kawasan terluar Kotabaru sudah bisa menikmati jaringan internet.
"Secara bertahap untuk kawasan yang Blank Spot akan diatasi dengan penguat sinyal," ucap Said Akmad, wakil paslon nomor urut 2 menambahkan.
Sementara itu, Paslon Wakil Bupati nomor urut 3, Surya menyebutkan, saat ini memang perlu peningkatan penggunaan akses internet, namun fakta di Kotabaru belum bisa mengimbangi itu karena masih banyak kawasan Blank Spot.
"Kami akan berkomitmen kuat sesuai tagline Smart City, dengan memfasilitasi infrastruktur telekomunikasi menurutnya juga sangat krusial mengingat pentingnya kemudahan dalam mendapatkan informasi, pendidikan hingga pertumbuhan perekonomian masyarakat,” ujarnya.
Ketua KPU Kotabaru, Andi M Saidi menjelaskan, tema ini disajikan untuk mengupas kondisi yang dihadapi Kotabaru saat ini dalam memberikan pelayanan terbaik bagi warganya.
"Debat ini juga sebagai wadah memperkenalkan visi dan misi serta program kerja paslon, sehingga masyarakat bisa mengukur kemampuan dan kesiapan para calon menghadapi permasalahan Kotabaru," ucapnya.
Selanjutnya, Andi Saidi juga mengajak masyarakat untuk menunaikan hak pilihannya pada 27 November nanti dengan datang ke TPS masing-masing.
Dalam debat ini, KPU Kotabaru tetap memfasilitasi masyarakat yang ingin menonton debat dengan cara menyediakan Live Streaming TVRI Lokal Kalsel di akun YouTube KPU Kotabaru.
Penulis: Jack