Para pelukis 13 kabupaten/kota di Kalsel tergabung dalam IPKS, laksanakan silaturahmi dan musyarawah. (Foto: istimewa) |
BORNEOTREND.COM - Puluhan pelukis dari 13 kabupaten/kota di Kalsel yang tergabung dalam Ikatan Pelukis Kalimantan Selatan (IPKS) laksanakan silaturahmi dan musyarawah, bertempat di salah satu kafe di kawasan Jalan Trikora Kota Banjarbaru, Sabtu (18/1/2025).
Menurut Ketua IPKS Muslim Anang Abdullah, kegiatan ini sudah diagendakan bersama kawan-kawan pelukis lainnya, dan ada beberapa kesepakatan yang telah dihasilkan.
"Ya, kegiatan ini disamping melengkapi kepengurusan IPKS yang ada juga ada beberapa kesepakatan atau program yang akan dijalankan kedepannya, tentu untuk pemajuan seni rupa di Kalsel," ujar Muslim Anang Abdullah yang juga sudah beberapa kali mengikuti kegiatan pameran seni rupa nasional secara mandiri.
Dari susunan kepengurusan IPKS yang ada disepakati pemilih penasehat, yaitu Ketua Dewan Kesenian Kalsel Taufik Arbain dan Ahmad Yani yang juga Sekda Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Sedangkan pembina adalah Purnawarman.
Editor: Khairiadi Asa