PT Liga Indonesia Baru Pererat Kerja Sama dengan La Liga untuk Kembangkan Sepak Bola Indonesia

FOTO BERSAMA: Direktur Bisnis PT LIB Sadikin Aksa (kiri), Presiden La Liga Javier Tebas (tengah), Direktur Kompetisi Asep Saputra (kanan) berfoto bersama di markas La Liga, Madrid – Foto Antara


BORNEOTREND.COM, JAKARTA – PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) mempererat kerja sama dengan operator Liga Spanyol, La Liga, melalui pertemuan yang berlangsung di kantor La Liga di Madrid pada Senin (4/3/2025).

Dalam pertemuan tersebut, PT LIB diwakili oleh Direktur Bisnis, Sadikin Aksa, Direktur Kompetisi Liga Indonesia, Asep Saputra, dan Performance Development Manager, Guntur Cahyo Utomo. Mereka disambut langsung oleh Presiden La Liga, Javier Tebas.

Sadikin Aksa, dalam keterangannya, mengungkapkan bahwa kerja sama ini sangat berpotensi untuk mengembangkan sepak bola Indonesia lebih jauh.

"Banyak aspek yang bisa kami kembangkan dari kerja sama ini. La Liga telah terbukti berhasil membuat berbagai terobosan yang menjadikannya salah satu kompetisi elite di dunia. Kami akan terus meningkatkan kerja sama ini agar kompetisi sepak bola Indonesia terus berkembang dan mampu melahirkan pemain berkelas dunia," ujar Sadikin.

Selain meningkatkan hubungan, dalam pertemuan ini PT LIB juga menyampaikan keinginan untuk menjalin kerja sama yang lebih erat dengan La Liga.

Pembahasan juga mencakup perkembangan sepak bola di negara-negara Asia serta kebijakan-kebijakan La Liga yang telah mendorong kompetisi tersebut untuk terus berkembang.

La Liga, melalui departemen yang bertanggung jawab pada kontrol finansial, menjelaskan berbagai kebijakan yang telah diterapkan untuk menjaga keberlangsungan klub-klub dalam jangka panjang.

Mereka menyoroti program La Liga EA Sports dan La Liga Hypermotion, yang telah meningkatkan ekonomi klub-klub Spanyol secara signifikan.

Salah satu pencapaian penting yang dibahas adalah keberhasilan La Liga dalam mengembangkan infrastruktur, internasionalisasi, dan digitalisasi melalui program Boost La Liga.

Program ini terbukti sangat membantu klub-klub Spanyol untuk naik ke level yang lebih tinggi, mencakup berbagai aspek penting dalam pembangunan sepak bola.

La Liga juga membahas rencana pengoptimalan Akademi Muda, yang bertujuan untuk mempromosikan aspek profesionalisasi dan teknologi klub-klub dalam kategori pembinaan usia muda.

Dengan strategi ini, La Liga berharap dapat mencetak lebih banyak pemain muda berbakat yang siap bersaing di tingkat internasional.

Almudena Gomez, delegasi La Liga yang hadir di Indonesia, menyatakan kepuasannya atas pertemuan ini.

"Kami sangat puas dengan kunjungan dari LIB. Pertemuan ini merupakan pertukaran pengetahuan antara dua negara yang liganya berada pada level tinggi dan masyarakatnya memiliki antusiasme yang cukup besar. Kami percaya bahwa kedua entitas memiliki banyak hal yang bisa dibagikan bersama dan dapat saling mempelajari satu sama lain untuk memperkuat hubungan kami di masa depan," kata Almudena.

Kerja sama ini diharapkan bisa membawa dampak positif dalam pengembangan kompetisi sepak bola Indonesia dan mendekatkan liga Indonesia dengan standar tinggi seperti yang dimiliki La Liga.

Sumber: Antara

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال