Diskominfosantik Kapuas Ikuti Bimtek Platform Digital Kemitraan KIM di Palangka Raya

IKUTI BIMTEK: Sejumlah pejabat fungsional Pranata Humas Diskominfosantik Kapuas mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Platform Digital Kemitraan bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) - Foto Ist


BORNEOTREND.COM, KALTENG - Sejumlah pejabat fungsional Pranata Humas dari Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kabupaten Kapuas, yakni H Gusti Mahfuz dan Dedy Purnadibrata, serta perwakilan dari KIM Kapuas, UD. Nabil Rahan Rotal, yang merupakan pelaku usaha kerajinan rotan dari Desa Pulau Telo mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Platform Digital Kemitraan bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) yang digelar di Hotel Neo Palma, Palangka Raya, Jumat (25/4/2025).

Acara resmi dibuka oleh Kepala Diskominfosantik Provinsi Kalimantan Tengah, Agus Siswandi. 

Dalam sambutannya, Agus menekankan pentingnya keberadaan KIM sebagai lembaga masyarakat yang secara mandiri mengelola informasi dan memberdayakan masyarakat, guna meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan warga.

“KIM adalah dari masyarakat, oleh masyarakat, dan untuk masyarakat. Kegiatan mereka tidak hanya menyebarkan informasi, tetapi juga mendorong kemandirian dan kreativitas lokal,” ujar Agus Siswandi.

Bimtek ini berlangsung selama dua hari, dan juga menampilkan hasil kerajinan dari pelaku KIM Kota Palangka Raya. Pameran produk ini menjadi bukti nyata kontribusi KIM dalam pengembangan potensi lokal berbasis komunitas.

Dengan mengikuti kegiatan ini, diharapkan peran KIM Kabupaten Kapuas dapat semakin optimal dalam mengelola informasi dan mendorong kolaborasi antar komunitas untuk kemajuan daerah.

Turut hadir dalam bimtek ini antara lain Kepala Diskominfo Kota Palangka Raya, Saipullah, Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominfosantik Provinsi Kalteng, Edi Juardi, pejabat struktural dan fungsional dari kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah, serta para peserta Bimtek KIM.

Penulis: Rosnadi

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال