![]() |
POTONG PITA: Prosesi peresmian Gedung Serbaguna Mandala Bakti di Desa Manunggal, Kecamatan Karang Bintang ditandai secara simbolis dengan pemotongan pita – Foto Ist |
BORNEOTREND.COM, KALSEL - Lagu daerah ikonik Paris Barantai menggema meriah di Gedung Serbaguna Desa Manunggal, Kecamatan Karang Bintang, Tanah Bumbu, Senin (21/4/2025). Perayaan hari jadi ke-42 desa tersebut juga menjadi momen penting bagi masyarakat, dengan diresmikannya Gedung Serbaguna Mandala Bakti sebagai simbol kemajuan dan kebersamaan.
Perayaan ulang tahun ke-42 Desa Manunggal sendiri berlangsung penuh antusiasme dan nuansa kebersamaan di Gedung Serbaguna yang baru saja rampung dibangun. Acara ini turut dihadiri berbagai tokoh penting, termasuk Camat Karang Bintang Syafruddin, jajaran Polsek dan Danramil, serta anggota DPRD Tanah Bumbu Makruri, H Jumbron, Sayono, dan Wakil Ketua DPRD Tanbu, H Hasan.
Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif dalam sambutannya yang dibacakan oleh Camat Syafruddin menyampaikan penghargaan tinggi atas perjalanan panjang dan pencapaian Desa Manunggal selama lebih dari empat dekade.
“Ulang tahun ini bukan hanya penanda usia, melainkan bukti dari kerja keras, solidaritas, dan pembangunan berkelanjutan yang telah dilakukan oleh masyarakat Desa Manunggal,” ujar Syafruddin membacakan pesan Bupati.
Tak hanya merayakan ulang tahun, masyarakat Desa Manunggal juga menyambut hadirnya Gedung Serbaguna Mandala Bakti sebagai sarana multifungsi yang akan menunjang kegiatan keagamaan, sosial, pendidikan, hingga kebudayaan.
“Gedung ini diharapkan menjadi ruang tumbuhnya ide, kreativitas, dan semangat gotong royong warga,” tambah Syafruddin.
Pemerintah daerah pun menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kemajuan desa-desa di Tanah Bumbu, dengan keyakinan bahwa pembangunan daerah berakar dari desa yang kuat.
Prosesi peresmian ditandai secara simbolis dengan pemotongan pita dan tumpeng. Suasana makin hangat saat H Jumbron menyuapi nasi tumpeng kepada Wakil Ketua DPRD Tanbu, H Hasan menjadi momen kebersamaan yang mengundang senyum dan tepuk tangan dari warga yang hadir.
Penulis: Jack