Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Bidang Matematika dan Sains, Bupati Kotabaru Ingin Anak Diajari Metode GASING

JABAT TANGAN: Bupati Kotabaru, H Muhammad Rusli dan pencetus metode GASING, Prof. Yohanes Surya PhD berjabat tangan usai penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) terkait peningkatan kualitas pendidikan, khususnya dalam bidang matematika dan sains, dengan menggunakan metode GASING (Gampang, Asyik, dan Menyenangkan) – Foto Ist


BORNEOTREND.COM, KALSEL - Bupati Kotabaru, H Muhammad Rusli menunjukkan komitmen yang kuat dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kotabaru. Langkah terbaru yang diambil adalah penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan PT Digital Gasing Edukasi pada Kamis (17/04/2025), di Jakarta. Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya dalam bidang matematika dan sains, dengan menggunakan metode GASING (Gampang, Asyik, dan Menyenangkan).

Bupati Rusli mengungkapkan harapannya agar program ini dapat mencetak generasi muda yang unggul dan membawa kemajuan bagi Kabupaten Kotabaru. 

Ia juga menekankan bahwa kerjasama dengan PT Digital Gasing Edukasi ini merupakan langkah awal dari berbagai inovasi dan inisiatif pendidikan yang akan diimplementasikan untuk memajukan pendidikan di Kotabaru.

“Dengan adanya kerjasama ini, kami berharap dapat mencetak generasi muda yang unggul dan membawa Kotabaru menuju kemajuan. Ini menjadi langkah awal dari berbagai inisiatif pendidikan yang relevan dan berdampak langsung bagi perkembangan Kabupaten Kotabaru,” ujar Bupati Rusli.

Prof. Yohanes Surya PhD, yang merupakan pencetus metode GASING, juga memberikan apresiasi terhadap upaya Pemerintah Kabupaten Kotabaru dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut.

Ia menyatakan siap mendukung penuh langkah kolaborasi ini untuk mewujudkan pendidikan yang lebih baik di Kotabaru.

“Saya sangat mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Kotabaru dalam memperkenalkan dan menerapkan metode GASING di pendidikan. Semoga ini dapat menjadi cikal bakal perubahan besar dalam kualitas pendidikan di daerah ini,” ujar Prof. Yohanes Surya.

MoU ini tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU) dengan Nomor: 04/KSB-PEM.KTB/2025 dan Nomor: 001/MoU/ARS/DGE/IV/2025, yang mencakup ruang lingkup kerjasama penting, di antaranya pelatihan guru di tingkat Pendidikan Dasar (Dikdas).

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan mengajar para guru dalam bidang sains dan matematika dengan metode GASING, yang dikembangkan oleh PT Digital Gasing Edukasi.

Metode GASING sendiri dirancang untuk memudahkan guru dalam mengajarkan konsep-konsep matematika dan sains dengan cara yang lebih menyenangkan, asyik, dan mudah dipahami. Harapannya, metode ini dapat membantu meningkatkan pemahaman siswa dalam mata pelajaran tersebut.

Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi kemajuan pendidikan di Kotabaru, dan menjadi model bagi daerah lain dalam pengembangan pendidikan berbasis teknologi yang menyenangkan.

Sumber: Kominfo Kotabaru

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال